Merubah Warna Bidang Aplikasi Office 2010

Mungkin banyak pengguna Office 2010 yang tidak mengetahui bahwa aplikasi Office 2010 memiliki 3 buah tema warna atau Color Schemes yang dapat dirubah setiap saat dengan mudah. Anda akan mendapatkan perubahan warna dasar pada bingkai aplikasi Office berikut warna dasar ribbon berikut tab dan group didalamnya. Kotak dialog yang ditampilkan juga jelas akan mengikuti tema warna yang Anda pilih tersebut. Ada 3 tema warna yang dapat Anda pilih, yaitu:

Blue

image5

Silver

image8

Black

image11

Cara merubah tema warna ini adalah sebagai berikut:

  • Jalankan salah satu aplikasi Office 2010, sebagai contoh jalankan aplikasi Word 2010.
  • Klik tab File.
  • Klik Options.
  • Pada jendela Word Options yang ditampilkan, pastikan Anda berada di bagian General.
  • Pada bagian User Interface options, Anda dapat memilih tema warna di bagian Color schemes.

image2

Demikian dan mudah-mudahan tulisan singkat ini ada gunanya.

Leave a Reply