Pesan Kesalahan Cannot Initialize DirectX Saat Menjalankan Fitur Power Map for Excel pada VMware Workstation

Power Map for Excel adalah Add-Ins atau perangkat tambahan untuk aplikasi Microsoft Excel yang berguna untuk menampilkan visualisasi data dalam bentuk 3 dimensi (3D) yang berbasis peta lokasi. Karena visualisasinya berbentuk 3D, maka salah satu persyaratan untuk menggunakan Add-Ins ini adalah komputer / Laptop harus menggunakan Graphics Card yang sudah mendukung DirectX10 atau versi yang lebih baru.

Namun saat saya menjalankan Add-Ins ini pada VM Windows 10 di VMware Workstation 12, muncul pesan kesalahan “Cannot Initialize DirectX” seperti tampak pada gambar berikut ini, padahal Windows 10 secara default sudah menggunakan DirectX 12.

Solusi untuk permasalahan ini adalah, fitur akselerasi graphic pada VMware Workstation harus di-non-aktifkan. Caranya, dalam kondisi VM mati, buka Virtual Machine Settings > Hardware > Display. Kemudian hilangkan tanda ceklist pada pilihan Accelerate 3D graphics.

Hasilnya kini fitur Power Map for Excel bisa dijalankan pada VMware Workstation :)

Catatan: Pesan kesalahan ini tentunya tidak akan muncul jika aplikasi Excel tidak dijalankan lewat VM.

Leave a Reply