Presentasi “Office Web Apps – Extending Office to the Web” bersama Universitas Komputer Indonesia

Mengawali bulan Desember ini, pada tanggal 4 Desember 2010 saya diundang menjadi pembicara pada event seminar yang bertajuk “Cloud Computing Today and Tomorrow“, di kampus Universitas Komputer Indonesia (Unikom), Bandung. Dalam seminar ini saya diminta untuk membawakan materi yang berjudul “Office Web Apps: Extending Office to the Web”. Office Web Apps ini adalah paket aplikasi Office dari Microsoft seperti halnya aplikasi Office yang biasa kita kenal namun untuk menggunakannya kita tidak perlu meng-install apapun di sisi client melainkan cukup menggunakan web browser saja seperti misalnya Internet Explorer, Mozilla Firefox ataupun Apple Safari.

Office Web Apps ini memuat versi ringan dari 4 aplikasi utama Office yaitu Word Web App, Excel Web App, PowerPoint Web App dan OneNote WebApp. Disebut versi ringan karena perintah penyuntingan yang disediakan terbatas hanya untuk perintah-perintah penyuntingan dasar yang relatif sering digunakan.

Jika komputer yang kita gunakan terhubung dengan Internet, maka kita pun dapat menggunakan Office Web Apps ini yang saat ini telah terintegrasi dengan layanan SkyDrive dari Windows Live dengan media penyimpanan file hingga 25 GB!

image[2]

Dan seperti biasa, saya hanya membahas sedikit slide saja dalam seminar ini karena sisa waktu yang ada saya isi dengan demo tentang Office Web Apps tersebut yang saya jalankan didalam Microsoft SharePoint Server 2010.

Leave a Reply