Windows Live Writer Backup

Bagi para pengguna program Windows Live Writer (WLW), seting awal saat pertama kali menjalankan WLW tersebut cukup menyita waktu, apalagi jika kita harus melakukan seting pada banyak blog yang kita miliki. Jika suatu saat kita melakukan install ulang komputer ataupun bermaksud untuk menggunakan WLW tersebut di komputer yang lain, maka kita harus melakukan semua seting tersebut dari awal lagi. Solusinya agar kita tidak perlu melakukan seting ulang tersebut adalah menggunakan sebuah tool kecil yang bernama Windows Live Writer Backup (WLW Backup). Tool ini akan membackup seting WLW, plugin yang terpasang serta arsip posting ataupun posting yang masih berupa draft di komputer kita.

WLW Backup dirilis secara gratis pada komunitas OpenSource Microsoft yaitu CodePlex. Ukuran filenya hanya sekitar 600 KB dan dapat di-download pada situs resminya di alamat: http://wlwbackup.codeplex.com/. Versi terakhirnya adalah versi 3.0.0.5 yang sudah merupakan versi final.

WLW Backup ini membutuhkan .NET Framework 3.5 SP1 dan dapat dijalankan pada Vista atau Windows 7, baik pada platform 32-bit maupun 64-bit. Cara penggunaannya sendiri sangat mudah. Setelah kita download, jalankan file instalasinya lalu jalankan programnya.

wlwbackup

Berikutnya tinggal mengatur komponen apa saja yang akan dibackup dengan meng-klik pada bagian Settings, Posts dan Plugins. Setelah selesai, tinggal klik pada tombol Backup lalu tentukan dimana kita akan menyimpan file hasil backup tersebut dan proses backup akan dijalankan hingga selesai.

Untuk merestore file backup tersebut, tentunya tinggal klik pada tombol Restore, pilih lokasi tempat file backup berada dan proses Restore akan dijalankan hingga selesai. Jangan lupa untuk meng-install terlebih dahulu program WLW-nya sebelum melakukan proses restore ini.

Dan sebetulnya tanpa menggunakan WLW Backup pun kita masih dapat melakukan proses backup dan restore yaitu dengan menggunakan fitur Windows Easy Transfer yang terdapat pada Vista dan Windows 7, namun tool ini jelas lebih efisien jika kita hanya membutuhkan backup dan restore untuk program WLW saja.

Demikian dan mudah-mudahan tulisan singkat ini ada gunanya.

Leave a Reply