Mengolah Tabel Data di Google Sheet pada Aplikasi Excel

Salah satu pertanyaan yang sering diajukan saat saya menyampaikan training Excel adalah, bisakah kita mengolah data yang tersimpan di Google Sheet dengan Excel tanpa harus mendownloadnya dulu?

Jawabannya adalah bisa, karena aplikasi Excel memang memiliki kemampuan untuk mengambil data dari platform lain, seperti misalnya dari database, termasuk dari web.

Caranya sangat mudah, yang pertama jelas tabel data di Google Sheet harus kita Share dulu. Pastikan saat kita Share, pilih opsi Anyone with the Link dengan permission Viewer.

Kemudian klik Copy Link untuk menyalin linknya, lalu sementara paste ke Notepad. Contohnya seperti berikut ini.

Agar Excel bisa mengenali link tersebut, ganti teks edit?usp=sharing di bagian akhir link dengan teks export?format=xlsx. Contoh hasil akhir linknya seperti berikut ini, dan link inilah yang akan kita gunakan pada Excel.

Sekarang kita tinggal menghubungkan aplikasi Excel dengan tabel data di Google Sheet menggunakan link tersebut. Caranya, pada tab Data, klik tombol Get Data, pilih From Other Sources, lalu pilih From Web.

Paste link yang sudah kita rubah tadi lalu klik OK.

Jika ditampilkan kotak dialog Access Web Content, klik Connect.

Berikutnya akan ditampilkan jendela Navigator. Klik nama tabel data di bagian kiri untuk melihat preview tabel datanya.

Jika sudah sesuai, klik tombol panah kecil disebelah tombol Load lalu pilih Load To.

Pada kotak dialog Import Data, kita dapat memilih lokasi penempatan datanya. Sebagai contoh, jika kita ingin menempatkan tabel data ini pada sheet Excel tinggal pilih Table, lalu pilih Existing Worksheet, dan pilih sel awalnya, misalnya A1 lalu klik tombol OK.

Hasilnya Excel akan menampilkan tabel data kita yang tersimpan di Google Sheet.

Jika kemudian ada perubahan atau penambahan data di Google Sheet, maka pada aplikasi Excel kita tinggal menggunakan tombol Refresh saja agar perubahan data di Google Sheet tersebut diterapkan juga pada tabel data di Excel. Namun hal ini jelas tidak berlaku sebaliknya.

Yang harus diperhatikan jika menggunakan metode ini adalah data di Google Sheet harus kita Share untuk semua orang atau bersifat publik, artinya siapapun yg memiliki linknya jelas bisa melihat data tersebut. Jadi pastikan data kita bukan data yg sifatnya private atau rahasia.

Agar tutorial ini lebih jelas, saya sudah buatkan juga videonya di Channel Youtube saya berikut ini.

Mudah-mudahan bermanfaat :)

Leave a Reply