Presentasi “Mahasiswa Menghadapi Tantangan IT Masa Depan” bersama Universitas Pendidikan Indonesia

Mahasiswa Menghadapi Tantangan IT Masa Depan, demikian judul presentasi yang saya bawakan di penghujung bulan Agustus 2010 ini, dalam sebuah event yang bertajuk Seminar dan Talkshow Kuliah Perdana 2010, di gedung LPPM, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Bandung. Event ini diselenggarakan oleh Program Ilmu Komputer, Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam, UPI, untuk menyambut mahasiswa baru Ilmu Komputer yang akan melaksanakan perkuliahan pertama keesokan harinya.

diagram

Dalam jatah waktu sekitar 60 menit, saya mencoba memaparkan definisi IT secara umum, perkembangan IT secara global, tren IT saat ini dan tren kedepannya serta tentunya beberapa hal yang sebaiknya dilakukan oleh mahasiswa untuk menyikapinya.

Alhamdulillah, presentasi bisa berjalan dengan lancar dan animo peserta juga cukup lumayan, walaupun sejujurnya kondisi badan ini masih kurang fit ditambah suara yang sudah agak parau karena pekerjaan kantor yang memang sedang hectic :)

[slideshare id=16432523&doc=mahasiswamenghadapitantanganitmasadepan-130208204149-phpapp02&w=600&h=400]

Leave a Reply